The Power of Wanita Indonesia: Cara PT AHM Peringati Hari Ibu dengan Mengedukasi Teknik Safety Riding Bagi 'Lady Bikers'

Kamis 23-12-2021,23:43 WIB
Reporter : Aswan
Editor : Aswan

BACA JUGA:Gelar Event Ngegas Sambil Beramal Trail Adventure Wisata, CV Sumber Jadi Juga Kenalkan WR 155 R Monster Energy Racing Livery

General Manager Marketing Planning & Analysis Division AHM Andy Wijaya mengatakan kaum perempuan terutama sosok ibu memiliki peran strategis dalam mendukung upaya membentuk kesadaran keselamatan berkendara dan perubahan positif sejak dari lingkungan keluarganya, yaitu sebagai pendidik, pelindung dan pengayom keluarga.

Kegiatan edukasi keselamatan berkendara ini diharapkan mampu menjadikan sosok perempuan Indonesia semakin hebat dan kuat serta berperan aktif dalam membudayakan keselamatan berkendara.

“Kami ingin perempuan dapat menjadi panutan dalam berkendara yang aman, baik di keluarga maupun di lingkungannya. Kami berharap mereka dapat menjadi teladan bagi masyarakat dengan turut serta menciptakan lalu lintas yang tertib dan aman, sekaligus dapat menjadi bagian dari penyelamat kehidupan generasi muda,” ujar Andy.

Selain mendapatkan keseruan dalam edukasi ini, seluruh peserta juga langsung mendapatkan helm dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) sebagai bentuk kepedulian dan aksi nyata dalam mendukung kampanye keselamatan berkendara sekaligus menginsipirasi masyarakat luas.

+++++


Spesial! Peringati Hari Ibu, PT AHM Gelar Edukasi Safety Riding Buat Perempuan, The Powe of Wanita Indonesia||PT AHM

AHM terus memperkuat komitmennya dan konsisten dalam memberikan edukasi safety riding guna mewujudkan budaya aman dan selamat berkendara bagi masyarakat.

Sepanjang tahun ini, sebanyak 76.892 orang dari Sabang sampai Merauke telah mendapatkan pemahaman pentingnya keselamatan berkendara melalui edukasi safety riding.

Edukasi yang diberikan bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat, seperti sekolah mulai dari taman kanak-kanak hingga jenjang perguruan tinggi, sampai dengan memberikan pelatihan kepada komunitas serta instansi swasta dan pemerintah.

Selain mendapatkan edukasi keselamatan berkendara, para peserta juga diharapkan menjadi agen perubahan dengan turut aktif menyebarkan semangat keselamatan berkendara di lingkungannya.

BACA JUGA:Komunitas BrothersipX Gelar Sunmori Sambil Sharing Knowledge Soal Trading, Biar Anggotanya Tak Ikut Jadi Korban Pailit

BACA JUGA:PT Suzuki Indomobil Motor Donasikan 13 Mesin Industri untuk Sekolah Kejuruan, Ini Bukti Peduli Suzuki di Dunia Pendidikan

Beragam aktivitas dilakukan secara bertahap baik online dan offline dengan mematuhi aturan dan protokol kesehatan yang berlaku.

Sebanyak 1.658 program kampanye safety riding bekerjasama dengan jaringan Main Dealer Honda seluruh Indonesia mendapat apresiasi dan antusias dari para peserta dan penerima manfaat program.

AHM juga melakukan kampanye keselamatan berkendara dengan konsep acara menarik seperti games, kompetisi, pameran dan taman lalu lintas untuk masyarakat umum.

Kategori :