Balap Ketahanan Motor Yamaha Endurance Festival 2021 Sukses di Gelar||PT Yamaha Indonesia Motor Mfg
"Setelah tertunda 1 tahun, akhirnya Yamaha Endurance Festival 2021 digelar PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing. Memasuki tahun ke-3, event lomba balap ketahanan motor Yamaha ini jadi pilot projek perdana event di tengah pandemi."
SENTUL, BIKERSEXPERT.COM - Sempat vakum gegara pandemi covid-19, akhirnya event Yamaha Endurance Festival kembali digelar oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing pada pekan lalu di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Maklum saja, Yamaha Endurance Festival 2021 (YEF 2021), bisa dibilang merupakan kegiatan tahunan YIMM demi mengakomodasi adrenalin para pembalap dalam menguji ketahanan motor di sirkuit.
Bahkan, kompetisi balap ketahanan motor Yamaha ini sebenarnya sudah berlangsung sejak beberapa tahun ke belakang.
Yakni, YEF sudah berlangsung sejak 2018 lalu di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat dan ini berjalan dengan sukses.
Namun pada tahun berikutnya, YEF sementara istirahat karena pada 2020 badai covid-19 varian delta begitu masif menyerang Indonesia. Berbagai kegiatan pun harus dihentikan untuk sementara, termasuk aktivitas balap atau kegiatan offline.
+++++
Seperti dibilang Riyadi Prihantono, event ini sebenarnya rutin dihelat YIMM dan sudah 2 kali diselenggarakan.
“Balap ketahanan Yamaha Endurance Festival 2021 di tahun ke-3 ini adalah sebagai Pilot Project di mana Yamaha mengadakan event balapan pertama kalinya di masa pandemi,” terang Coordinator Manager After Sales & Motor Sports PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Balap ketahanan motor Yamaha Endurance Festival 2021 didukungan berbagai pihak dan sponsor||PT Yamaha Indonesia Motor Mfg
PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) menggelar Balap ketahanan motor Yamaha Endurance Festival 2021 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Pada kompetisi balap ketahanan motor Yamaha Endurance Festival 2021 PT Yamaha Indonesia Motor Manucfaturing (YIMM) membuka 3 kelas, yaitu Pro Rider 250cc, Community Rider 250cc dan Community Rider 155cc + Media Nasional.