Ngabuburide Yamaha Maxi 2024 di Bogor: Lestarikan Tradisi Berbagi Sesama di Bulan Suci Ramadan

Ngabuburide Yamaha Maxi 2024 di Bogor: Lestarikan Tradisi Berbagi Sesama di Bulan Suci Ramadan

Tradisi Berbagi dengan Sesama Lewat Kegiatan Ngabuburide Yamaha Maxi 2024-YIMM-YIMM

Bogor, Bikersexpert.com – Melestarikan tradisi beramal di bulan Suci Ramadan, Yamaha kembali menggelar kegiatan Ngabuburide Maxi Yamaha.

 

Tak hanya aktivitas kumpul dan turing, di event ini juga dilakukan CSR untuk membantu sesame di kawasan Bogor, Jawa Barat.

 

Kegiatan diprakarasi Yamaha bareng konsumen dan komunitas lewat event bertajuk Ngabuburide Maxi Yamaha ini dihelat Minggu 17 Maret 2024 kemarin.

 

Masya Allah! Ratusan pengguna MAXi Yamaha terlibat dalam aksi berkendara skutik premium itu sambil menunggu jelang waktu berbuka puasa.

 

BACA JUGA:XSR 155 Motoride The Wanderlust: Cara Yamaha Manjakan Konsumen dan Komunitas Menikmati Keindahan Alam Bali

 

BACA JUGA:Sebagai The Real Adventure Partner, Harga Yamaha WR155R 2024 Bikin Ngiler Bikers, Cuma Dibanderol Segini?

 

Kerennya, Yamaha menghadirkan beragam event termasuk ngabuburide di sejumlah wilayah pada pekan pertama bulan puasa 1445 H ini.

 


Ratusan Pengguna Yamaha Maxi Berbaur di Acara Ngabuburide Yamaha Maxi 2024 di Bogor, Jawa Barat-YIMM-YIMM

 

Pecinta MAXi Yamaha di Bogor berkumpul bersama dalam suasana yang membahagiakan, diawali dari dealer Mekar Cibinong untuk memulai perjalanan riding.

 

Deretan line up MAXi memenuhi area dealer yang menjadi titik start sebelum bergerak keliling kota melalui rute yang telah ditentukan.

 

Rombongan melewati sejumlah titik yaitu jalan Mayor Oking, jalan Sentul, Pakan Sari hingga berakhir di area jalan Pakuan Utara.

 

BACA JUGA:Lebaran Makin Asyik, TVS Motor Gelar Program Service Lebaran 2023, Ada Diskon Spesial Brosis!

 

BACA JUGA:Kuatkan Aura Sporty Agresif, PT AHM Kenalkan Honda CBR150R Versi 2023, Banyak Fitur Baru?

 

Berkendara menyenangkan memanfaatkan keunggulan matik MAXi Yamaha terasa makin lengkap karena turut mengantarkan para bikers untuk melakukan aksi sosial.

 

Bersama Yamaha, mereka memberikan donasi kepada anak-anak panti asuhan berupa uang dan sembako.

 

Bantuan tersebut diterima dengan bahagia oleh anak-anak tersebut yang membutuhkan perhatian lebih.

 

”Di bulan Ramadhan ini kami tetap konsisten mengadakan aktivitas dengan merangkul pemilik motor Yamaha menjalani beragam konten acara yang sudah disiapkan.

 

BACA JUGA:Sudah Umur 19 Tahun, Di Acara Ultah Komunitas JJC Buktikan Eksistensi dan Kesolidan Para Anggota

 

BACA JUGA:Tampil Makin Unik, Honda Monkey Mendapat Sentuhan Penyegaran di Beberapa Bagian ini...

 

Weekend ini dilaksanakan ngabuburide penggemar MAXi Yamaha di Bogor, yang juga diisi dengan CSR panti asuhan.

 

Semua yang ikut serta merasakan kegembiraan dalam momen ini, bisa berkendara dengan bangga MAXimal sekaligus berbagi buat panti asuhan yang menjadi bagian dari kebersamaan kali ini,” ungkap Chief Yamaha DDS Bogor, Sudrajat Jonathans.

 


Konsumen dan Komunitas Pengguna Maxi Yamaha 'Berburu' Pahala di Acara Ngabuburide Yamaha Maxi 2024-YIMM-YIMM

 

Kebahagiaan juga melingkupi salah seorang peserta yang mengikuti ngabuburide dan CSR ini.

 

”Sudah menjadi tradisi, ngabuburide hadir di bulan puasa yang selalu ditunggu oleh pengendara motor.

 

BACA JUGA:Awas! 10 Jenis Pelanggaran Lalu-Lintas ini Jadi Incaran Polisi Lakukan Tilang ETLE, Dijamin Gak Bisa Ngelak!

 

BACA JUGA:Kolaborasi Bareng PT AHM, PT Astra International Tbk. via YPA-MDR Ajak Pelajar Peduli Keselamatan Berkendara

 

Istimewanya lagi dapat bergabung dalam ngabuburide yang saya ikuti dengan bikers MAXi Yamaha lainnya, ditambah juga dengan kegiatan kemanusiaan yang menyentuh hati.

 

Rangkaian acara ini menjadi pengalaman bermakna positif, yang makin membuat saya pun kian menghargai keberadaan partner berkendara All New Nmax 155 Connected ABS dengan kualitas fitur dan teknologi menemani bermobilitas.

 

Posisi berkendara motor ini nyaman, performa MAXimal dengan mesin Blue Core 155cc VVA (Variable Valve Actuation), fitur Traction Control System (TCS) meminimalisir terjadinya ban slip, serta fitur ABS dual channel mengoptimalkan sistem pengereman saat rem mendadak,” tutur Johan, pengguna All New Nmax 155 Connected ABS.

 

Temukan konten bikersexpert.com menarik lainnya di Google News

Sumber: yimm